KORANMANDALA.ID – Tidak bisa dipungkiri, cahaya pada lampu motor merupakan salah satu bagian vital yang perlu diperhatikan.
Pasalnya, cahaya lampu motor akan sangat memainkan peranan penting saat mengaspal dalam keadaan gelap di kondisi jaln yang sulit ditebak.
Kendati begitu, lampu motor acapkali mengalami masalah dan cahayanya menjadi redup.
Berikut Ototekno Plus telah merangkum sederet penyebab yang membuat cahaya lampu motor menjadi redup.
Kabel Terputus atau Meleleh
Masih banyak yang tidak tahu bahwa salah satu penyebab hal ini yaitu rusak atau melelehnya kabel.
Hal ini akan membuat daya listrik ke lampu menjadi terganggu yang membuat cahayanya menjadi redup.
Mika Lampu Buram
Selain kabel yang terputus atau meleleh, mika lampu kusam dan buram dapat menjadi penyebab redupnya cahaya lampu.
Buramnya mika dapat disebabkan oleh sinar matahari dan usia pemakaian yang sudah lama.
Sistem Kelistrikan Bermasalah
Terakhir, bisa jadi bahwa sistem kelistrikan motor Anda tengah mengalami masalah.
Mulai dari saklar karatan, kabel aus, aki tekor, dan masih banyak lagi.
Nah, itulah beberapa penyebab yang memicu lampu motor menjadi buram.(*)